Tips Cara Merawat Baterai Android

Berikut adalah Tips Cara Merawat Baterai Android


"Kami Membutuhkan Minimal 100 Share ke Facebook / Twitter Demi Kemajuan Website ini "



Cara Merawat Baterai Android yang Baik agar Tahan Lama :

  • Tidak mencabut baterai sebelum pengisian penuh 100%

    Pengisian baterai android sampai penuh hanya membutuhkan waktu tidak lebih dari 3 jam, tapi kebanyakan pengguna android tidak sabar untuk segera mencabut walaupun belum sampai terisi penuh 100%, sehingga akan berdampak pada baterai ponsel dan akan memperpendek usia baterai android kita.
  • Matikan Hp ketika pengisian baterai

    Selain untuk memperpanjang usia baterai, langkah ini juga akan mempercepat proses pengisian karena proses pengisian bisa lebih maksimal tanpa terganggu dengan berbagai hal saat hp dalam keadaan hidup atau aktif. Apalagi sambil menggunakan hp saat pengisian, hal ini sangat tidak dianjurkan.
  • Pakailah aplikasi penghemat baterai

    Sekarang ini banyak sekali aplikasi gratis yang dapat kita download untuk menghemat baterai kita, seperti Du Battery, And adapt dan lain sebagainya.
  • Hentikan program berjalan yang dirasa tidak terlalu penting

    Misalnya, mematikan bluetooth ketika sudah selesai dipakai karena dapat mengurangi daya baterai kita walaupun tidak terlalu besar.
  • Mengatur kecerahan layar

    Salah satu solusi agar baterai tetap awet adalah dengan mengatur kecerahan layar hp dibuat lebih redup.
  • Isikan baterai pada tegangan listrik yang stabil

    Usahakan jangan mengisi baterai android anda pada tegangan yang tidak stabil, misalnya pada mobil, jenset, disel dan lainnya. Kecuali sangat terpaksa.
  • Cabut baterai segera setelah pengisian penuh 100%

    Tidak segera mencabut baterai setelah pengisian penuh sangan tidak baik bagi hp kita, biasanya hal ini terjadi sambil tiduran saat pengisian atau lupa.
  • Usahakan gunakan kabel yang asli / Original

    Gunakan kabel pengisian bawaan dari perusahaan tempat kita membeli hp adalah solusi yang terbaik, namun apabila charger kita hilang, usahakan tetap membelinya yang asli walaupun lebih mahal. Karena banyak kejadian saat memakai kabel yang biasa atau palsu; pengisian lebih lama, bahkan terkadang dapat menyebabkan kebakaran.
  • Hentikan pemakaian saat suhu hp mulai memanas

    Usahakan untuk menghentikan pemakaian ketika suhu hp meningkat, dan gunakan kembali setelah dingin.

Keywords : Tips Cara Merawat Baterai Android

Pages